Kamis, 26 April 2012

SATKER PENGAWASAN SDKP NATUNA DONOR DARAH


 
Sebagai  abdi masyarakat sangat tidak wajar jika kita menginginkan dilayani, justru tugas kita adalah melayani dengan setulus hati tanpa adanya embel-embel  yang lain. Dan alangkah bertambah terpuruknya citra pelayan masyarakat ini jika bisanya hanya bisa meminta dan menuntut. Sadar tidak sadar kita masih terlalu banyak meminta dan hanya memberi karena sudah ada aturan yang mengatur kita untuk memberi, sebagai contoh pemebrian pelayanan hanya sebatas Tugas dan Fungsinya.
Berawal dari sanalah muncul pemikiran,  Satuan Kerja Pengawasan SDKP Natuna dalam melakukan pelayanan pada masyarakat tidak boleh hanya sebatas pada ketentuan yang tertuang dalam Tugas dan Fungsi semata, namun harus bisa memberikan sesuatu yang lain pada masyarakat. Salah satunya adalah turut serta dalam kegiatan Donor Darah.
Donor Darah merupakan salah satu cara memeberi tidak harus berupa uang, namun dampaknya luar biasa, karena bisa menjadi fasilitas penyambung nyawa hidup seseorang. Sebagai contah jika ada sekumpulan korban kecelakaan  yang kehilangan banyak darah dan saat itu juga membutuhkan darah agar nyawanya bisa terselamatkan, lalu kita mencoba memberikan uang padanya mungkin mereka secara serempak  akan menyanyikan lagunya Jessie berjudul Price Tag,yang dalam salah satu liriknya berbunyi” we don’t need your money, money.”
Selain bermanfaat bagi orang lain, donor darah juga bermanfaat bagi pendonor sendiri, yakni darah tidak hanya terbuang dihisap nyamuk (just kidding). Manfaatnya sebagai beriukut:
1.       Menjaga Kesehatan jantung
Dengan melakukan donor darah rutin jumlah jat besi dalam darah bisa stabil, dengan begitu akan menurunkan resiko terkena penyakit jantung
2.       Mempunyai darah baru
Dengan menyumbangkan darah maka seldarah merah dalam tubuh akan berkurang, namun jangan kwatir, karena sel sel darah merah ini akan segera tergantikan dengan sel darah yang baru. Karena sumsum tulang belakang akan mengisi sel darah merah yang telah berkurang.
3.       Cara diet yang efektif
4.       Memberikan dampak psikologis
5.       Mendeteksi penyakit serius secara dini
Jika terdapat penyakit dalam darah kita maka darah kita tidak akan digunakan untuk orang lain, dan kita akan diberitahu bahwa darah kita terkena penyakit berbahaya, dan rasia terjaga.
6.       Manfaat yang lain cari aja di om google :p
Sungguh luar biasa manfaat donor darah ini, tanpa kita sadari terjadi proses simbiosis mutualisme. Tahu artinya? Yah buat yang belum tahu maksudnya adalah saling membutuhkan dan saling menguntungkan.
dengan demikian, Jika memberi bisa lebih banyak menguntungkan untuk kita, kenapa harus menunda-nundanya.
Berhenti mengeluh dan menunggu, berikan apa yang bisa kamu berikan untuk bangsa ini kawan.
   TANAMKAN DALAM JIWA ANDA,

AKU BERGUNA MAKA AKU HIDUP...WEUUWWW